Pada pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke -113 Kodim 1416/Muna yang berlokasi di Desa Waukuni Kecamatan Sawerigadi Muna Barat,(16/5/2022).
Komandan SSK Satgas TMMD 113 Kapten Inf Ruslan mengatakan bahwa dengan Terlihat adanya pandangan menarik yang mana terlihat sinergitas Anak – Anak Desa Wakuni yang turut bekerja bersama dengan anggota Satgas TMMD.
“Serta bahu-membahu tak kenal lelah berjibaku dengan panas terik matahari guna mengerjakan sasaran fisik TMMD pembangunan Decker bagi masyarakat Desa Waukuni.
“Sinergitas dan soliditas anak – anak dengan Satgas TMMD ternyata bukan sebagai slogan semata, hal ini diwujudkan oleh sejumlah prajurit TNI, Polri serta anak – anak yang tergabung dalam membantu Satgas TMMD.
“Tentunya Anak-anak mendukung dan membantu terlaksananya program TMMD Ke-113 dan bekerjasama untuk segera menyelesaikan sasaran fisik pembangunan Decker,” tandasnya yang juga ikut membantu pekerjaan bersama anggotanya”
Fathir salah satu anak Desa Waukuni yang membantu menambahkan, dengan hadirnya Satgas TMMD untuk masyarakat dalam membantu program Pemerintah pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.
“Inilah bukti nyata Satgas TMMD hadir untuk masyarakat dan sebagai pelayan masyarakat untuk membantu kesulitan masyarakat,” tutupnya.