Muna–Dalam rangka 31 Tahun AKABRI 1990 diseluruh wilayah Indonesia, Kodim 1416/Muna melaksanakan serbuan Vaksin Covid-19, dengan mengusung tema ” Mengabdi Untuk Negeri Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh”.
Dalam releasenya Dandim 1416/Muna Letkol Arm Andi Akbar, S.S, M.Sc mengatakan bahwa Dalam rangka 31 Tahun AKABRI 1990 Kodim 1416/Muna malaksanakan serbuan Vaksin Covid-19 diwilayah Puskesmas Kab. Muna dan Kab. Muna Barat, selain itu kami dari Kodim 1416/Muna dan Koramil Jajaran terus mendampingi, memantau dan membantu percepatan program vaksinasi pemerintah. Bantuan yang diberikan berupa pendampingan langsung kepada masyarakat serta para pelajar untuk mendapatkan layanan vaksin gratis,(26/10/2021)
“Kegiatan pendampingan itu, merupakan bantuk dukungan Kodim 1416/Muna terhadap program pemerintah guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan akan terus dilakukan hingga seluruh warga bisa mendapatkan layanan vaksin”ucap Dandim.
“Kegiatan serbuan vaksinasi Covid-19 di wilayah Teritorial Kodim 1416/Muna hari ini adalah Layanan serbuan vaksinasi Kodim 1416/Muna di wilayah Koramil jajaran dan Puskesmas jajaran Kab. Muna dan Kab. Muna Barat, anatara lain digelar di lingkungan sekolah SMAN 1 Tiworo Selatan Kecamatan Tiworo Selatan Kab. Muna Barat dan Vaksinasi di SMAN Tikep Kec. Tikep Kab. Muna Barat.
Pelaksanaan Serbuan Vaksin Covid-19 di wilayah Koramil 1416-05/Maligano Bertempat di SMAN Labungka desa Baluara Kec. Batukara Kab. Muna
Pelaksanaan serbuan vaksinasi Covid-19 di wilayah Koramil 1416-04/Kabawo dilaksanakan di SMPN 3 Parigi desa Warambe Kec. Parigi Kab. Muna” lanjut Dandim.
Lebih lanjut Dandim mengatakan Serbuan Vaksin Covid-19 tersebut Selain menyasar kalangan pelajar, kegiatan vaksinasi juga dibuka untuk masyarakat umum dari wilayah setempat”.
“Seluruh peserta vaksinasi juga dalam kondisi sehat usai mendapatkan suntikan vaksin”tutupnya.
