Muna–Babinsa Koramil Koramil 1416-03/Tongkuno yang dipimpin oleh Sertu Nalson bersama Babinsa lainnya melaksanakan kegiatan pendampingan dan pemantauan kegiatan vaksinasi COVID-19 yang diselenggarakan di Oleh Koramil 1416-04/Kabawo dan Puskesmas Labasa, yang bertempat di Puskesmas Labasa desa Labasa Kec. Tongkuno Selatan Kab. Muna,(1/11/2021).
“Kegiatan pendampingan yang dilakukan Babinsa sebagai upaya memberikan rasa aman serta pendampingan dan pemantauan bagi warga dalam mengikuti program vaksinasi COVID-19,” ungkap Sertu Nelson.
Dikatakan, vaksin COVID-19 ini dijamin aman dan halal, selama ini belum ada laporan tentang adanya kejadian pasca vaksinasi. Untuk itu, pihaknya berharap agar warga yang akan menerima vaksinasi hendaknya bersikap tenang.
“Efek samping dari vaksinasi ini biasanya hanya sedikit mengantuk dan perasaan lapar saja. Karena saya sudah divaksin jadi sudah merasakannya,” ujarnya.
Menurutnya, Vaksinasi COVID-19 untuk tahap ini diprioritaskan kepada pelayan publik termasuk perangkat desa dan warga yang belum divaksin di Kecamatan Tongkuno Selatan, serta kami selalu aktif melaksanakan sosialisasi kepada siswa-siswi baik itu SMP dan SMA agar melaksanakan Vaksin Covid-19, tutupnya.
